- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
FEATURED POST
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
Halo sahabatku psikologi kampus di manapun berada pada pembahasan kali ini saya Muhammad Hasnan Habibi ingin menuliskan pengalaman tentang kuliah dan bekerja, apakah bisa ?? Bisa sekali...
Yuk, baca postinganku kali ini...
Hari ini aku mau menulis tetang perjalanan mencari dana untuk bekal kuliah saat masih baru masuk ugm. Sebelum masuk UGM saat itu ada waktu sekitar 3 bulan dari pengumuman diterima samapai masuk perdana menjadi mahasiswa. Untuk mengisi waktu luang itu saya ikut bapak menjadi buruh bangunan. Pingin merasakan betapa keras perjuangan bapak mencari nafkah. Saat itu tiap hari saya digaji 30 ribu menjadi buruh bangunan. Seneng juga sedih.. seneng karena dapat uang dan sedih karena tahu betapa capeknya menjadi tukang dan terbayang betapa luar biasanya bapak bertahun tahun menjadi kuli bangunan. Setelah masuk perdana menjadi mahasiswa baru di UGM tahun masuk 2012 aku kemudian berfikir bagaimana caranya agar bisa mebayar biaya kuliah di UGM karena saat itu belum UKT biaya SPP persemester 500 ribu dan biaya SKS 75 ribu per sks. Jadi jika saya mengambil 20 SKS tiap semester maka biaya yang dibutuhkan sekitar 2 jutaan. Alhamdulilah saya memiliki seorang kakak yang sangat baik namanya Mas Masfa.
Ini adalah foto Mas Masfa bersama istrinya...
Beliaulah yang selalu membatu membiayai SPP kuliah saya. Akan tetapi, Melihat banyaknya biaya yang harus saya keluarakan untuk kuliah baik untuk bensin dan SPP maka saat itu saya berfikir untuk bekerja part time. Tetapi karena saya kuliah di sains dan banyak praktikum maka tidak bisa bekerja secara part time. Jadi waktu yang bisa saya gunakan untuk bekerja hanya sabtu dan minggu. Semester 1 da 2 awalnya saya jualan roti dan nasi kuning, alhamdulilah setiap hari bias mendapatkan uang untuk beli bensin. Setiap pagi aku dan simbahku membuat nasi kuning untuk nanti saya jual dikampus.
Semester satu dan dua saya jualan roti dan nasi kuning, tetapi karena di semsester 3 sudah banyak praktikum, akhirnya jualan nasi kuning saya berhenti. Saat itu kemudian saya berpikir bagaimana caranya bisa dapat uang selain jualan. Akhirnya saya menemui teman SD saya yang bekerja di Catering. Nama temanku adalah Najib Setiawan, saat itu saya langsung minta untuk diajak kerja di Catering yang biasa kerja saat sabtu dan minggu karena hari sabtu minggu banyak nikahan. Saya kemudian diajak kerja sebagai tukang cuci piring dan saat malam harinya sebelum acara catering biasanya di suruh untuk membantu ibu-ibu masak untuk catering besok paginya. Alhmdulillah setiap selesai catering dapat uang sebesar 50rb jadi totsl jika malam ikut masak dan paginya cuci piring saya bia mendapatkan uang 200 ribu. Lumayan bisa buat jajan sendiri hehe.. orang orang tidak tahu kalau sebenarnya saya kerja untuk kuliah. Yang mereka tahu ya saya bekerja karena habis lulus SMA belum kerja. Tetapi hal itu tidak masalah, malah bagi saya, saya nikmati aja perjalanan hidup ini.
Saat akhir semester saya diminta membatu kakak senior saya yang baru merintis bisnis untuk ikut bergabung di CV yang baru dibangunnya. Saat itu saya bekerja part time karena sudah tidak kuliah alias hanya menyelesaikan tugas akhir yaitu skripsi.
Nah di sinilah saya mulai menjelajah ke beberapa daerah yang mungkin dulu saya tidak berpikir akan ke tempat itu. Nama perusahaan itu adalah TechnoGIS Indonesia.
Saya yang berbaju biru gaeees mendampingi pelatihan salah satu perusahaan.
Saya di sini juga belajar serta membersamai dalam belajar di kantor
TechnoGIS
Berfoto setelah mendampingi pelatihan dari perusahaan x di kantor TechnoGIS
Ini salah satu foto bersama tim di Pantai Pandawa, Bali
Fiiiuuuuuh... Mohon maaf membuat deg degan ya fotonya.. Ini saya sedang di Green Land Beach Bali juga bersama tim TechnoGIS
Membersamai dalam pelatihan salah satu perusahaan X
Ini juga pengalaman belajar salah satu membersamai pelatihan dengan drone
Nah beberapa foto tampak sangat menarik yaaa... Untuk lebih lanjutnya...
Anda bisa akses di instagram nya TechnoGIS.
Dapat membantu mengidentifikasi beberapa hal dan melakukan pemetaan wilayah di seluruh Indonesia dengan alat canggih gaees...
Bahkan di TechnoGIS sudah mampu menghasilkan pesawat sendiri hehe tentunya untuk pemetaan wilayah..
Berkat TechnoGIS saya bisa ke beberapa daerah diantaranya bolak balik jakarta jogja, kemudian ke Bali, Ke Balikpapan, Ke Kendari, Ke morowali dan masih banyak lagi. Kemudian karena saya tinggal menyelesaikan skripsi, saya diangkat menjadi pegawai tetap di perusahaan ini. Yang punya perusahaan ini sudah seperti kakak saya sendiri. Beliau selalu mebimbing saya dari bagaimana berbicara di depan publik, bikin presentasi ujian pendadaran mapun presentasi pekerjaan dan bagaimana cara mengelola perusahaan. Lain waktu akan saya ceritakan tentang beliau yang juga menjadi salah satu pahlawan bagi saya untuk berjuang lulus di UGM.
Nah jadi untuk sahabat psikologi kampus bisa kan kuliah juga sambil bekerja untuk menunjang Bagaimana anda bisa melanjutkan jenjang pendidikan di kampus anda.
Anda kuliah bukan berarti Anda tidak bisa bekerja namun ketika anda memanfaatkan waktu luang untuk bekerja dan menambahkan keterampilan selagi anda mampu itu sangat menunjang sekali untuk Anda bisa masuk dunia kerja ja dan semoga postingan saya kali ini bermanfaat ya untuk sahabat psikologi kampus dan para pejuang skripsi di Indonesia
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
Komentar
Posting Komentar