FEATURED POST

Bagian Skripsi yang Kerap Kena Revisi




 Bagian Skripsi yang Kerap Kena Revisi


Halo halo sahabat psikologi kampus semoga masih semangat yaaa.. 

Pada pembahasan kali ini kita akan belajar bersama kembali tentang bagian bagian dalam skripsi yang kerap kali diminta Dosen untuk revisi... 


Bagi Anda yang sering kena revisian nih,  harus tahu dan pahami baik baik bagian ini.. Supaya meminimalisir banyaknya revisi skripsi yang harus Anda kerjakan. 


Mau tahu bagian mana aja itu?? 

Yuk,  simak baik baik.. 

Apabila penting,  catat dan tempel di dinding gaesss... 


1. Mahasiswa skripsi harus memahami betul cara membuat latar belakang masalah yang baik dan sesuai dengan apa yang diteliti.. 


Nih sudah admin berikan contoh super lengkap apa saja yang harus dituliskan di latar belakang masalah supaya Anda jauh jauh deh dari kata revisi πŸ€—


Klik di sini


2. Tujuan penelitian dan rumusan permasalahan penelitian nggak sinkron alias kurang nyambung.. 


3. Sumber referensi sudah sangat lama.. Pastikan menggunakan sumber referensi 5 sampai tujuh tahun terakhir dong.. Biar update alias kekinian biar penelitianmu nggak boring dibaca pembaca.. Hihi perbanyak jurnal internasional minimal 10 (sepuluh) sumber referensi.. 


4. Hindari nih sumber sumber referensi untuk teori teori di tunjauan pustaka atau tinjauan teori.. Hindari comot dari wikipedi*, facebook.. Hoho kalaupun pengen sumber online.. Bisa download jurnal jurnal secara langsung atau ebook secara langsung dong.. 


Anda bisa akses gratis di sini : klik di sini


5. Kuisioner atau alat ukur psikologis belum teruji.. Hoho pastikan sudah melalui field test, atau modifikasi alat ukur atau menggunakan alat ukur orang lain yang penelitiannya sama dengan apa yang kita teliti. 


6. Pada pembahasan hal yang dibahas kurang menyampaikan dari hasil olah data baik dari statistik maupun deksripsi.. Hal tersebut dapat membuat Dosen meragukan hasil penelitianmu gaees..  Bisa jadi antara teori berbeda dengan hasil dan terjadi kesenjangan nah itu berarti kan ada kesalahan di lapangan atau kesalahan pada alat ukur / kuisioner yang digunakan oleh peneliti dalam melakukan penelitian. 


Coba deh sampaikan ini jika penelitianmu mengalami masalah kelemahan kelemahan penelitian : klik di sini


7. Pembahasan yang sangat sederhana dan ringan ringan seperti kurang memasukkan hasil penelitian para peneliti sebelumnya, kurangnya sumber referensi atau bahkan hanya copy paste dari tinjauan teori di bab teori bisa jadi tambah meragukan Dosenmu looh hoho...  Jadi,  buat pembahasanmu sedetail mungkin dan yakinkan dengan teori teori atau jurnal pendukung. 


8. Seringnya nih kesimpuoan terlalu panjang dan tidak menggambarkan hasil penelitian hihi... Coba konsul lagi dengan Dosenmu deh.. 


Jadi alarm gaeees buat yang masih rada rada males skripsi.. Hihi semangat gaeees.. 

Jangan terlalu dipikir hingga akhirnya nggak ada kemajuan.. Jalani dan kerjakan saja.. 

Nulis aja nulis terus.. Semangaaat yaaa

Komentar